Dipilihnya Ahok menjadi Komisaris Utama Pertamina masih menyisakan kontroversi. Lantas bagaimana sikap PAN?
Tokoh masyarakat Jakarta yang juga Anggota DPR RI dari Fraksi PAN Haji Lulung mempertanyakan apakah pengangkatan Ahok ini justru tidak membuat gaduh?
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Partai Amanat Nasional (@amanatnasional) pada
“Karena Ahok jadi Komisaris Utama Pertamina, oke ayo tinggalkan kasus hukumnya. Tapi apakah ada jaminan bahwa Ahok tidak akan membuat gaduh lagi?,”Demikian disampaikan H Lulung saat menghadiri ILC Rabu (27/11)
Lulung mengingatkan bagaimana saat menjadi Gubernur Ahok menuduh DPRD Jakarta sebagai Maling. Bahkan Ahok jiuga sempat memarahi Ibu Ibu yang mengadukan soal BPJS nya
“Kita bisa cek saja rekam jejaknya seperti apa. Nanti DPR dibilang maling semua. Ini bagaimana kalau begini? Jadi buat saya catatan catatan ini harus diperhatikan,” ungkapnya
Namun jika naiknya Ahok merupakan keinginan pemerintah, maka ia memastikan akan mengawasi dan mengevaluasi Pertamina, sesuai tugasnya di Komisi VII DPR RI
“Sebagai Anggota Komisi VII saya memastikan akan terus mengawasi dan mengevaluasi kinerja di Pertamina. Saya mengawasi dan jelas bukan mendukung ya,” tutupnya
Related posts
Terkini
- PAN Harap Bank Syariah Indonesia Jadi Leading Sector Pemulihan Ekonomi Nasional March 9, 2021
- PPKM Mikro Diperpanjang, PAN Minta Data Evaluasinya Dibuka March 9, 2021
- Fraksi PAN Tolak RUU Ibu Kota Negara Masuk Prolegnas 2021 March 9, 2021
- PAN Ajak Masyarakat Beli Produk Dalam Negeri March 5, 2021
- Pertama di Madura, Gaji Anggota DPR PAN Dihibahkan Untuk Petani March 5, 2021