BANDAR LAMPUNG — Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan mengatakan untuk persiapan pemilukada 2017 pihaknya akan mendukung orang-orang yang terbaik. Ia juga memastikan sosok tersebut yang terpenting harus memiliki wawasan kebangsaan dan memiliki kesungguhan untuk memperjuangkan rakyat Indonesia.
“Kita pilih yang terbaik dan memiliki wawasan kebangsaan serta memiliki kesungguhan memperjuangkan rakyat Indonesia dari pada kepentingan lain,” kata Zulkifli di Ballroom The 7 Hotel Bandar Lampung, Selasa (19/1/2016).
Kemudian ketika ditanya apa saja syarat untuk bisa mendapatkan dukungan dari PAN, ia menjawab tidak harus berasal dari kader internal partai. Ia mempersilahkan tokoh eksternal untuk ikut mengajukan diri.
“Enggak harus kader PAN yang terpenting dia memiliki wawasan kebangsaan bagus dan berjuang sungguh-sungguh untuk rakyat sudah cukup. Kader internal boleh, dari teman parpol silakan, dari tokoh masyarakat boleh, dari birokrat dan pensiunan TNI/Polri silakan,” katanya.
Sejalan dengan itu, Ketua DPW PAN Lampung Saad Sobari mengatakan saat ini pihaknya sedang menunggu usulan nama dari pengurus di setiap kabupaten. Ia menjelaskan siapa pun yang akan maju akan dinilai melalui survei.
“Saat ini kita menunggu usulan dari bawah, karena kan prosesnya seperti itu. Siapa pun nama yang diusulkan nanti kita nilai melalui survei di masyarakat,” katanya kepada Lampung Post, Kamis (21/1/2016).
Kemudian ia juga menegaskan apabila hasil survei tersebut baik dan berpeluang menang, pihaknya pasti mendukung. Ia juga mempersilakan kepada para calon yang berminat menggandeng kader PAN.
“Kalau hasil surveinya berpeluang pasti akan didukung. Jadi kami mempersilakan para calon apabila berminat menggandeng kader PAN untuk memilih dan pasti akan kita dukung,” katanya.
Sejauh ini Saad Sobari memiliki banyak kader yang berkapasitas. Kader tersebut saat ini duduk di DPRD Provinsi, DPRD kabupaten dan ketua DPD. Para kader tersebut apabila diminta partai untuk maju, akan siap.
“Secara khusus belum ada kader yang menyatakan diri siap maju, tapi kalau diminta maju kami memiliki stok,” katanya.
Saad menyebutkan kader PAN yang berpotensi tersebut antara lain:
1. Kabupaten Pringsewu: Asa Attorida El Hakim (Ketua DPD PAN Pringsewu), Styono, Mailan Bastari, Eko Andriono.
2. Tulangbawang: Hendriwansyah (Ketua DPD PAN Tulangbawang)
3. Mesuji: Agus Setio (Ketua DPD PAN Mesuji), Mat Nur, Suprianto, Nuryadi Hartopo, Triwahyuni (Ketua Puan Mesuji)
4. Lampung Barat: Herwan, Suadi Damhuri, dan kader perempuan Mirawati.
Kemudian untuk Suprapto (DPRD Provinsi Lampung) berpotensi untuk di Tulangbawang, Tulangbawang Barat dan Mesuji.
Saad mengatakan untuk pemilukada 2017 partainya dipastikan akan berkoalisi dengan partai lain. Ia juga mengatakan sudah ada komunikasi dengan parpol lain tapi tidak secara serius. Selanjutnya untuk mendukung kader eksternal dan mendukung pasangan lain pihaknya akan meliat peluang dari hasil survei.
“Kita memang harus berkoalisi enggak bisa jalan sendiri. Untuk komunikasi, ada komunikasi dengan parpol lain tapi belum secara serius hanya kedip-kedip mata,” tutupnya.
 
Sumber: http://lampost.co/berita/pan-mulai-bersiap-untuk-pemilukada-2017