Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PAN Selamet Ariyadi angkat bicara soal peristiwa mutilasi empat warga sipil oleh oknum prajurit TNI di Papua.
Slamet Ariyadi pun mengutuk keras atas perlakuan tidak manusiawi yang dilakukan oleh 6 oknum Prajurit TNI terhadap empat warga sipil yang dimutilasi.
“Saya selalu Anggota DPR RI Fraksi PAN juga mengutuk keras atas terjadinya kekerasan yang tidak manusiawi dan Biadab,” kata Slamet Ariyadi saat Raker dengan Kemenhan dan Panglima TNI, dilansir dari Suararakyat.id, Senin (5/9/2022).
Slamet Ariyadi menganggap insiden perlakuan tidak manusiawi tersebut merupakan masalah serius yang harus ditindak tegas.
“Saya meminta kasus ini ditindak tegas dan diusut tuntas,” pungkasnya.
Related posts
Terkini
- Viva Yoga: PAN Tegaskan Penentuan Capres Hanya Urusan Waktu October 18, 2022
- Diikuti Ribuan Orang, Jalan Santai HUT PAN ke-24 Birukan Pantai Padang September 26, 2022
- Mendag Zulhas Tegaskan Tidak Ada Kenaikan Daya Listrik 450 VA Menjadi 900 VA September 22, 2022
- Zulhas Usulkan Pemerintah Beli Hasil Panen Petani Rp100 Triliun per Tahun September 21, 2022
- PAN Sebut Pengesahan UU PDP Solusi Keamanan Data Pribadi Masyarakat September 21, 2022